5 Jenis Pendaftaran Unila (Universitas Lampung)

Mahasiswa Unila Photo di Depan Gedung Rektorat
Bagi sebagaian orang, masuk di Perguruan Tinggi Negri (PTN) memang suatu hal yang di idam-diamkan, banyak orang yang memimpikan agar dirinya bisa masuk di Perguruan Tinggi Negri. Mulai dari belajar semaksimal mungkin bahkan demi menunjang proses belajarnya tersebut harus rela membayar untuk les atau biaya bimbel agar dirinya masuk di Perguruan Tinggi Negri.

Baca: Cara Lolos SBMPTN Tanpa Bimbel

Sebenarnya, langkah atau cara itu sah-sah saja. Sebab memang masuk di Perguruan Tinggi Negri pada saat ini sangat banyak saingan, saingannya bukan hanya muncul di lingkungan sekolah yang ada di satu provinsi melainkan saingan tersebut juga seluruh pelajar yang ada di Indonesia.

Diluar hal itu, dalam mempersiapkan masuk di Perguruan Tinggi Negri selain mempersiapkan dirinya agar belajar juga penting sekali di pahami seputar media informasi bagimana agar masuk di perguruan tinggi yang menjadi tujuan, hal itu dilakukan agar senantiasa dipelajari serta di pahami.

Menurut pengalaman sendiri, sebagai salah seorang yang berasal dari kampung. Buta akan informasi kadangkala tidak banyak diketahui bahwa banyak cara agar bisa masuk di Perguruan Tinggi Negri yang dituju, misalkan saja untuk Pendaftaran Unila (Universitas Lampung) ada 5 jenis pendaftran yang bisa kamu lakukan.

5 jenis pendaftaran masuk di Universitas Lampung ini memanglah sudah tidak asing bagi yang sudah mengetahui, prodoksnya bagi meraka yang hidup dan tinggal di perkotaan. Sebab jenis pendaftaran masuk di Universitas Lampung ini banyak dibagikan oleh kakak tingkat dari mulut satu kemulut lainnya.

Oleh karena itulah, penting dalam ulasan di website seputar pembahasan ini akan dibagikan 5 jenis pendaftaran masuk di Universitas Lampung. Dimana jenis pendaftaran masuk di Universitas Lampung ini waktunya juga berbeda, jadi bisa kalian pahami dan coba satu persatu, artinya jika belum masuk dalam satu jalur coba jalur lainnya.

Adapun untuk jenis pendaftaran masuk di Universitas Lampung ini, yang diketahui ada 5, bukan hanya ada 2 (SNMPTN dan SBMPTN) yang lazimnya secara garis besar diketahui oleh banyak pelajar.

Berikut 5 jenis pendaftaran masuk di Universitas Lampung tersebut:

Pendaftaran Masuk di Universitas Lampung Jalur yang Pertama adalah SNMPTN

Jalur SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negri) barangkali adalah jalur yang dibuka pertama kali, sebab jalur ini di prioritaskan bagi mereka yang memiliki prestasi sehingga bisa masuk di Perguruan Tinggi Negri seperti Universitas Lampung.

Meskipun begitu saingan SNMPTN bisa dibilang berat-berat juga bisa dibilang gampang, pasalnya yang menjadi prioritas untuk masuk lewat jalur SNMPTN yang lebih dikenal dengan jalur undangan adalah prestasi, baik prestasi secara akademik maupun prestasi secara non-akademik.

Saingannya sendiri dalam jalur SNMPTN adalah seluruh pelajar yang ada di Indonesia, karena jalur ini memang di buka untuk semuanya. Maka tak khayal dalam jalur ini banyak yang gagal, namun tentunya juga banyak yang sukses lewat jalur SNMPTN.

Pendaftaran Masuk di Universitas Lampung Jalur yang Kedua adalah SBMPTN

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya dalam penjelasan nomor satu, bahwa SBMPTN hampir sama dengan SNMPTN. Bedanya jika SBMPTN dibuka untuk umum sedangkan SNMPTN dibuka untuk mereka yang memiliki prestasi-prestasi tertentu.

Untuk saingannya sendiri, jalur SBMPTN yang biasa dibuka setelah pengumaman SNMPTN dilakukan. Jalur SBMPTN lebih berat, pasalnya yang menjadi saingan saat tes bukan hanya mereka yang tidak lulus SNMPTN namun juga bagi kakak tingkat kalian yang mencoba untuk mendaftarkan kembali di tahun tes pada tahun ini.

Meskipun begitu kelebihan jalur SBMPTN tentunya untuk biaya yang dibayarkan ketika kamu dinyatakan lolos dan masuk reletaif murah.

Pendaftaran Masuk di Universitas Lampung Jalur yang Ketiga adalah PMPAP.

Jalur masuk di Unila yang ketika adalah jalur PMPAP. PMPAP singkatan dari Penerimaan Mahasiswa Perluasan Akses Pendidikan. Jalur ini diprioritaskan untuk para siswa atau sisiwi SMA/SMK/MA yang ada di Kabupaten atau Kota se-Lampung (Baca: Fakta Provinsi Lampung) yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang sarjana, dan tentunya pendaftar PMPAP ini berasal dari keluarga prasejahtera.

Baca: 10 Fakta Kabupaten Lampung Tengah

Jalur PMPAP ini memiliki kuota sebanyak 5% begitulah di tahun 2016, bagi yang minat masuk di Universitas Lampung lewat jalur PMPAP pembukaan pendaftarannya setelah SBMPTN dilakukan pengumuman.

Tetapi perlu juga dipahami bahwa jalur masuk di Universitas Lampung lewat PMPAP di prioritaskan bagi mereka yang berasal dari keluarga prasejahtara atau dari keluarga yang kurang mampu, tentunya yang mendaftar di Universitas Lampung lewat jalur ini harus mempersiapkan surat keterangan tidak mampu dari keluarahan.

Dan tidak sampai disitu, ketiaka kalian para pendaftar lolos atau masuk di Universitas Lampung lewat jalur ini haruslah melakukan sumpah, di hadapan para pejabat rektorat. Sumpah itu merupakan wujud bukti bahwa kalian benar-benar berasal dari keluarga tidak mampu.

Perlu dicatat juga, bahwa masuk di Universitas Lampung lewat jalur PMPAP terbuka untuk semua jurusan kecuali Jurusan Kedokteran. Jurusan-jurusan yang ditawarkan lewat jalur PMPAP adalah jurusan S1 semua bidang ilmu, kecuali ya kedokteran
.
Adapun untuk kemudahaannya bagi kalian yang lolos lewat jalur ini akan diberikan biaya gratis selama 8 semester. Inget biaya gratis ini adalah biaya SPP. Sedangkan untuk makan, kos atau kebutuhan lainnya harus mempersipakan sendiri. Tetapi, dari rekan-rekan atau teman-teman yang lolos jalur PMPAP biasanya juga bisa menerima beasiswa bidikmisi.

Baca: Langkah Mendapatkan Beasiswa Bidikmisi

Pendaftaran Masuk di Universitas Lampung Jalur Yang Keempat adalah di Jurusan Diploma
Jurusan diploma ini bisa kalian ambil atau bisa menjadi sebuah pilihan untuk tetap masuk di Universitas Lampung. Ada sekitar 12 Jurusan Diploma di Unila yang tersedia di berabagi fakutas, seperti Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakutas Teknik dan Juga Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam.

Baca: D3 Menejemen Pariwisata, Jurusan Baru di Unila 2016

Pendaftarannya untuk jurusan D3 ini dilakukan setelah pengumuman SBMPTN dilakukan, agar selalu update tentang pendaftarn ada baiknya, bagi kalian yang kekeh ingin masuk di Unila disarankan untuk update informasi di website Unila sendiri, websitenya yaitu: https://www.unila.ac.id

Pendaftaran Masuk di Universitas Lampung Jalur yang Kelima adalah Mandiri

Mandiri atau yang beken dikenal sebagai jalur orang-orang top dalam masalah finansial, memang menjadi satu satu jalur yang bisa dilakukan agar masuk di Universitas Lampung. Tentu saja bagi kalian yang masuk di Universitas Lampung lewat jalur ini harus siap-siap membayar UKT yang paling tinggi. Tidak ada pengurangan dana lewat jalur Mandiri malah yang ada bagimana kalian dituttut untuk membayar ydengan UKT yang paling tinggi.

Meskipun begitu jikalau kalian masuk di Unila lewat jalur mandiri semua fasilitas yang di dapatkan sama dengan jalur-jalur lainnya. Yang menjadi pembedanya, jalur ini tidak bisa mendaftar Beasiswa Bidikmisi atau mendaftar di Beasisiwa yang ada hubungannya dengan surat keterangan tidak mampu.

Begitulah lazimnya, 5 jenis pendaftaran masuk di Universitas Lampung. Jika masih ada cara lain, silahkan boleh untuk dibagikan di kolom komentar, semoga bermanfaat dan menjadi pengetahuan bagi kalian yang belum paham jalur apasaja yang dilakukan agar masuk di Universitas Lampung.

Baca: Tempat Yang Bisa Disewa Untuk Kegiatan Mahasiswa

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "5 Jenis Pendaftaran Unila (Universitas Lampung)"